Search Here

Safari Ramadhan Gubernur NTB di Kecamatan Sandubaya

Safari Ramadhan Gubernur NTB di Kecamatan Sandubaya

Safari Ramadhan Gubernur NTB di Kecamatan Sandubaya

  • Diterbitkan Oleh: Bidang
  • |
  • Pada: Apr 12, 2023

Safari Ramadhan Gubernur NTB di Kecamatan Sandubaya

Gubernur NTB: Bazar Murah Untuk Tekan Inflasi


Bazar Pangan Murah yang digelar selama rangkaian Safari Ramadhan menjadi salah satu cara Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB dalam menekan inflasi. Itulah yang disampaikan Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah dalam lanjutan Safari Ramadhan Pemprov NTB, yang berlangsung di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kecamatan Sandubaya, Rabu (12/04/2023).


“Ketimbang kita berbuka bersama atau sahur bersama, buatkan saja bazar murah untuk masyarakat dan Alhamdulillah saya lihat di Kota Mataram pada setiap kecamatan ada digelar bazar murah, sehingga dengan begitu tingkat inflasi bisa ditekan”. Ujar Bang Zul sapaan akrabnya


Gubernur berharap dengan adanya bazar murah seperti ini dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan-kebutuhan pokok rumah tangga dengan harga yang lebih murah.


“Mudah-mudahan dengan adanya bazar ini akan membantu ibu-ibu berbelanja dengan harga yang terjangkau dibandingkan dengan harga di pasar atau di toko”. Ujarnya kembali sekaligus menutup sambutannya.


Ditempat yang sama Asisten I Setda Kota Mataram, L Martawang yang hadir mewakili bapak Wali Kota Mataram, H Mohan Roliskana yang berhalangan hadir karena sedang melakukan Asessmen dalam rangka Penilaian Satyalancana Wira Karya.


“Mewakili bapak Wali Kota Mataram yang dari pagi sampai dengan siang ini masih melakukan Asessmen dari Sekretariat Militer Presiden untuk mendapatkan Saytalancana Wira Karya, saya mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada bapak Gubernur Nusa Tenggara Barat beserta jajaran di Kota Mataram” Ujar L Martawang


Senada dengan Gubernur NTB, L Martwang menjelaskan bahwa tujuan kegiatan Safari Ramadhan ini diadakan pada siang hari karena diisi juga oleh kegiatan bazar atau pasar murah yang dapat memudahkan masyarakat mendapatkan bahan pokok.


“Agar ibu-ibu bisa membeli beras dengan harga murah, bisa mendapatkan telur dengan harga terjangkau dan bisa mendapatkan tepung untuk jajan lebaran dengan kualitas yang bagus”. Tutup L Martawang yang disambut senyum dan tepuk masyarakat yang hadir


Pada kesemapatan ini juga Pemprov NTB menyerahkan bantuan berupa paket sembako kepada masyarakat.(TK-Diskominfo)

Share:
Tags: