Wali Kota Mataram Sambut Jamaah Haji Kloter 3 dengan Suasana Bahagia Penuh Sukacita

Wali Kota Mataram Sambut Jamaah Haji Kloter 3 dengan Suasana Bahagia Penuh Sukacita

Dalam suasana bahagia yang penuh sukacita, Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana menyambut hangat kepulangan Jamaah Haji Kloter 3 Kota Mataram di Gedung Bir Ali, Asrama Haji Embarkasi Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada Sabtu Malam (14/06/2025).

Dalam sambutannya, Wali Kota mengungkapkan rasa syukur dan kebahagiaan atas kembalinya para jamaah ke tanah air dan ke tengah-tengah keluarga dalam keadaan sehat walafiat.

“Ada yang berbeda ketika saya melepas dan ketika saya menerima. Sama-sama terlihat segar, tetapi saat melepas dulu ada raut kesedihan dan kecemasan karena harus meninggalkan keluarga untuk menjalani ibadah yang berat. Namun malam ini, saya melihat wajah-wajah bahagia yang terpancar dari batin para jamaah yang telah kembali dengan selamat dan dapat berkumpul lagi bersama keluarga tercinta”. Ujar Wali Kota.

Wali Kota menyampaikan rasa hormat dan apresiasi atas perjuangan serta kesabaran para jamaah selama menunaikan ibadah haji. H. Mohan Roliskana juga menyoroti perubahan sistem pelayanan haji tahun ini, yang kini dikelola oleh Sarikah, menggantikan sistem lama yang dijalankan oleh pemerintah.

“Kami yang tinggal di Mataram memahami betul betapa tidak mudahnya perjuangan bapak dan ibu dalam menjalani ibadah haji. Banyak perubahan dalam sistem pelayanan tahun ini, namun mari kita maknai semua itu sebagai ujian dan cobaan untuk menumbuhkan kesabaran serta tawakal kita kepada Allah SWT”. Ucapnya

Kedatangan para jamaah haji disambut dengan hujan di Kota Mataram. Oleh sebab itu, Wali Kota berharap, turunnya hujan tersebut menjadi pertanda keberkahan dan kemabruran haji para jamaah.

“Mudah-mudahan hujan ini membawa berkah atas kedatangan bapak dan ibu, dan menjadi penanda kemabruran ibadah haji yang telah dijalankan”. Tambahnya, yang di amini seluruh jamaah haji.

Namun demikian, Wali Kota juga menyampaikan kabar duka bahwa tiga orang jamaah dari Kloter 3 telah wafat, dua di antaranya di Tanah Suci dan satu orang meninggal dunia saat mendarat di Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid (BIZAM) akibat hipertensi dan serangan jantung. Wali Kota mengajak seluruh hadirin untuk mendoakan para almarhum dan almarhumah agar diterima amal ibadahnya dan ditempatkan di sisi terbaik Allah SWT.

“Kita doakan agar haji mereka mabrur, amal ibadahnya diterima, dan mereka mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT. Amin,”. Ungkapnya.

Di akhir sambutannya, Wali Kota juga memohon maaf atas segala kekurangan dalam proses pelayanan haji, seraya menyampaikan komitmen Pemerintah Kota Mataram bersama Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Mataram untuk terus melakukan perbaikan ke depan.

“Kami mohon maaf jika dalam pelayanan terdapat kekurangan. Kami sudah berupaya semaksimal mungkin, namun tentu masih ada hal yang perlu kami benahi sebagai bahan evaluasi untuk ke depannya”. Pungkas H. Mohan Roliskana.

Penyambutan ini menjadi momentum penting yang penuh makna, tidak hanya sebagai simbol kepulangan fisik para jamaah, tetapi juga kepulangan spiritual yang membawa cerita, hikmah, dan semangat baru bagi keluarga dan masyarakat Kota Mataram.

Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter