Silaturahmi Penuh Kehangatan: Wali Kota Mataram Hadiri Halal Bihalal HKSB-HIPMASBAR

Silaturahmi Penuh Kehangatan: Wali Kota Mataram Hadiri Halal Bihalal HKSB-HIPMASBAR

Mataram — Himpunan Keluarga Sumbawa Barat (HKSB) Pulau Lombok bersama Himpunan Pelajar Mahasiswa Sumbawa Barat (HIPMASBAR) sukses menyelenggarakan Halal Bihalal 1446 H di Ballroom Rinjani, Hotel Lombok Raya, Minggu (27/4/2025). Mengusung tema “Semangat Silaturahmi dalam Kebersamaan Menuju Sumbawa Barat Maju Luar Biasa,” acara ini menjadi momentum penting untuk mempererat ikatan emosional warga Sumbawa Barat yang berdomisili di Pulau Lombok.

Kegiatan berlangsung penuh keakraban dan suasana kekeluargaan. Kehadiran Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana disambut hangat oleh seluruh peserta, menambah semarak dan makna kebersamaan dalam acara tersebut.

Halal Bihalal ini menjadi sarana memperkokoh persaudaraan sekaligus memperkuat solidaritas antarwarga, khususnya di tengah dinamika kehidupan sosial yang terus berkembang. Melalui jalinan silaturahmi ini, warga Sumbawa Barat di Lombok menunjukkan komitmen untuk terus menjaga persatuan, mempererat hubungan antargenerasi, dan berkontribusi bagi pembangunan daerah asal.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung lancar dan penuh kehangatan, memperlihatkan betapa kuatnya semangat kebersamaan yang terus hidup di tengah masyarakat. Acara diakhiri dengan saling bersalaman dan bermaafan,mempertegas nilai-nilai persaudaraan sebagai pondasi dalam mempererat hubungan sosial di masa mendatang.(TK-Diskominfo)

Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter