Porprov NTB XI/2023, Siap Digelar di Mataram

Mataram- Menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI/2023 Nusa Tenggara Barat, Kota Mataram selaku tuan rumah siap memfasilitasi gelaran yang akan berlangsung pada tanggal 18-26 Februari 2023 mendatang.

“InsyaAllah kami siap mendukung penuh, dan akan mendiskusikan lagi untuk lebih detail secara internal dengan OPD (organisasi Perangkat Daerah) terkait.” ungkap Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mataram H. Effendy Eko Saswito di Ruang Tamu Kantor Wali Kota Mataram, Rabu (18/01/2023).

Mengingat Porprov XI/2023 NTB ini akan dibuka bulan depan, Sekda Kota Mataram H. Effendy Eko Saswito lebih jauh mengatakan akan terlibat jauh dalam mengawal perjalanan persiapan multi event ini.

Dalam lomba bergengsi ini, sebanyak 36 cabang olahraga akan dimainkan, yang akan melibatkan 4.910 atlit dan ofisial dari 10 kota/kabupaten se-NTB. 

Selanjutnya, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Mataram Firadz Pariska mengungkapkan, sebagai tuan rumah Porprov XI/2023, Kota Mataram akan mempersiapkan semua yang dibutuhkan untuk menyajikan pesta olahraga yang meriah agar bisa dinikmati masyarakat NTB. “karena itu, kita harus bergandengan tangan, bersinergi untuk kesuksesan kegiatan ini.” pungkasnya sembari tersenyum semangat. *(TK-Diskominfo)

Share your love

Leave a Reply