Book Appointment Now
Peringatan Nuzulul Qur’an sekaligus penutupan Safari Ramadhan 1443 H Wali Kota Mataram.
Mataram- Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana menghadiri acara Peringatan Nuzulul Qur’an sekaligus menutup Safari Ramadhan 1443H yang bertempat di Masjid Dawa’il Qulub lingkungan Tembelok kelurahan Mandalika, Kecematan Sandubaya Kota Mataram, Sabtu (30/04/2022).
Hadir dalam kesempatan tersebut Staf ahli Kota Mataram, Camat Sandubaya, Lurah Mandalika, Tokoh Agama dan tokoh Masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Wali Kota Mataram menyampaikan dalam rangkan peringatan Nuzulul Qur’an ini bisa mempererat tali silaturrahmi antara pemerintah Kota Mataram dengan masyarakat untuk menyempurnakan ibadah puasa dan semangat persaudaraan sebagai bentuk rasa cinta kepada sesama manusia.
Peringatan nuzulul qur’an menjadi tradisi untuk menjaga kelestarian dan keimanan untuk bisa mengambil hikmah dari setiap perayaan nuzulul qur’an
Wali Kota juga berpesan agar tetap menjaga persaudaraan, menjaga kekompakan untuk tetap melaksanakan ibadah dan kegiatan-kegiatan masyarakat.
Pada kesempatan ini Pemerintah Kota Mataram melalui Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskanan menyerahkan bingkisan serta batuan untuk Masjid Dawa’il Qulub berupa uang sebesar Rp. 25.000.000,- .(TK-Diskominfo)