Book Appointment Now

Peringatan HUT KORPRI ke-54 : Anggota KORPRI Selalu Hadir, Setia Mengabdi, dan Tak Pernah Lelah Berjuang untuk Kemajuan Bangsa

Peringatan HUT KORPRI ke-54 : Anggota KORPRI Selalu Hadir, Setia Mengabdi, dan Tak Pernah Lelah Berjuang untuk Kemajuan Bangsa
Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) berlangsung khidmat di Lapangan Sangkareang, Kota Mataram, Senin (01/12/2025). Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana, membacakan sambutan Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, S.H., M.H., yang berisi pesan mendalam tentang pengabdian ASN bagi bangsa dan negara.

Dalam sambutan yang dibacakan Wali Kota, Prof. Zudan Arif Fakrulloh kembali mengingatkan sejarah terbentuknya KORPRI sebagai wadah perhimpunan Pegawai Republik Indonesia. “KORPRI lahir sebagai wadah perhimpunan Pegawai Republik Indonesia yang ditetapkan oleh Presiden Soeharto melalui Keputusan Presiden Nomor 82 Tahun 1971 pada tanggal 29 November 1971,” ujarnya.

Ia menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas pengabdian para anggota KORPRI selama lebih dari setengah abad. “Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas dharma bakti, dedikasi, dan loyalitas yang telah saudara tunjukkan dalam menjalankan tugas negara, karena di mana pun tugas negara memanggil, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas hingga Pulau Rote, anggota KORPRI selalu hadir, tetap setia mengabdi, dan tidak pernah lelah berjuang untuk kemajuan bangsa dan kesejahteraan masyarakat.” tegasnya.

HUT KORPRI ke-54 tahun ini mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI Mewujudkan Indonesia Maju.” Tema tersebut, menurut Prof. Zudan, mencerminkan tekad ASN dalam menjaga persatuan, integritas, dan profesionalisme dalam pelayanan publik. “Tema ini mencerminkan semangat memperkuat solidaritas dan persatuan di antara anggota KORPRI, menjadi kekuatan pemersatu dan penggerak birokrasi demi terwujudnya Indonesia yang maju, adil, dan berdaya saing,” ujarnya.

Prof. Zudan Arif Fakrulloh menegaskan bahwa kemandirian dan netralitas ASN harus terus dijaga sebagai landasan penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan berwibawa. Ia menyoroti pentingnya ASN beradaptasi di era digital. “ASN harus mampu bekerja lebih cepat, efisien, inovatif, dan berdaya saing. Saya ingin ASN menjadi penggerak utama transformasi digital pemerintahan, bukan sekadar pelaksana,” tegasnya.

Ia juga menekankan bahwa pemerintah terus memperkuat ASN melalui terbitnya Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, sebagai bentuk penyesuaian terhadap perkembangan zaman dan kebutuhan pelayanan publik.
Dalam sambutan tersebut, Prof. Zudan Arif Fakrulloh memberikan penekanan besar terkait peran strategis anggota KORPRI dalam pengelolaan anggaran negara. “Saat ini anggota KORPRI adalah penggerak utama birokrasi untuk mengimplementasikan Rp 3.600 triliun APBN dan Rp 1.300 triliun APBD agar efektif dan efisien,” katanya. Ia meminta seluruh ASN bekerja fokus untuk mewujudkan ASTA CITA Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia.

Mengakhiri sambutannya, Ketua Umum Dewan Pengurus KORPRI Nasional mengajak seluruh anggota KORPRI untuk mengambil sikap KORPRI Siaga sebagai bentuk kesiapan menghadapi tantangan bangsa menjelang akhir tahun 2025 dan memasuki tahun 2026. “Mari kita jadikan momentum Hari Peringatan ke-54 Tahun KORPRI sebagai Apel Kesiapsiagaan KORPRI. Saya mengajak seluruh anggota KORPRI untuk terus siap siaga,” ajaknya.

Ia juga menegaskan pentingnya menjaga persatuan dan solidtias ASN di seluruh Indonesia. “Tidak ada pilihan lain kecuali KORPRI harus kompak, solid, satu suara, dan satu langkah dalam memperjuangkan kepentingan aparatur serta memperkuat pengabdian sebagai pelayan masyarakat,” tegasnya.
Sambutan tersebut ditutup dengan doa dan harapan agar ASN terus menjadi kekuatan moral dan birokrasi dalam memajukan bangsa. “Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala melimpahkan rahmat, petunjuk, dan kekuatan kepada kita semua dalam menjalankan amanah sebagai abdi negara,” tutupnya.

Upacara peringatan HUT ke-54 KORPRI di Kota Mataram berlangsung dengan penuh khidmat, meneguhkan komitmen ASN Kota Mataram untuk terus berintegritas, profesional, dan setia memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat menuju Indonesia Maju 2045.



