Book Appointment Now

Hj. Waridah Mujiburrahman Resmi Dilantik Sebagai Ketua GOW Kota Mataram Periode 2025–2030
Hj. Waridah Mujiburrahman Resmi Dilantik Sebagai Ketua GOW Kota Mataram Periode 2025–2030
Mataram – Hj. Waridah Mujiburrahman resmi dilantik sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Mataram Masa Bhakti 2025–2030. Pelantikan tersebut didasarkan pada Keputusan Wali Kota Mataram tentang Penetapan Pengurus GOW Kota Mataram Masa Bhakti 2025–2030, sebagaimana tertuang dalam surat keputusan Nomor: 685/III/2025. Acara berlangsung khidmat pada Rabu, 23 April 2025, di Aula Pendopo Wali Kota Mataram, dan dipimpin langsung oleh Wakil Wali Kota Mataram, TGH. Mujiburrahman.

Dalam naskah pengukuhan yang dibacakan, TGH. Mujiburrahman menyampaikan keyakinannya bahwa para pengurus GOW yang baru akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan dedikasi dan integritas tinggi. Menurutnya, keberadaan GOW merupakan mitra penting pemerintah dalam memperkuat upaya pemberdayaan perempuan di Kota Mataram.
“Saya percaya ibu-ibu pengurus akan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan sebaik-baiknya, disertai penuh tanggung jawab.” ujar Wakil Wali Kota dalam sambutannya.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara organisasi perempuan dan pemerintah dalam menciptakan ruang partisipatif yang inklusif, utamanya dalam bidang sosial, keluarga, dan pendidikan. Menurutnya, nilai-nilai kolaboratif adalah kunci keberhasilan organisasi dalam menjawab tantangan zaman.
Dalam kesempatan yang sama, Hj. Waridah Mujiburrahman menyampaikan sambutan sebagai Ketua GOW Kota Mataram. Ia menekankan pentingnya niat yang kuat sebagai fondasi awal dalam menjalankan setiap amanah organisasi. “Setiapmengerjakan sesuatu harus didasarkan oleh niat yang kuat. Niat akan menentukan segalanya dan akan mempermudah semuanya. Ia menjadi pijakan awal yang akan memudahkan langkah-langkah berikutnya,” ungkapnya.

Ia pun mengajak seluruh jajaran pengurus untuk bekerja sepenuh hati, menjaga semangat kebersamaan, dan menjadikan GOW sebagai wadah tumbuhnya ide-ide solutif yang berpihak pada pemberdayaan perempuan dan kesejahteraan keluarga.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana, Wakil Wali Kota Mataram TGH. Mujiburrahman, Ketua DPRD Kota Mataram Abdul Malik, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Penasehat GOW Kota Mataram Hj. Kinnastri Mohan Roliskana, serta para pengurus GOW yang baru dilantik. Momentum ini menandai awal kiprah kepengurusan baru dalam menjalankan dharma bhakti kepada masyarakat, bangsa, dan negara. *(TK-Diskominfo)



