Search Here

Wakil Wali Kota Mataram TGH. Mujiburrahman Pimpin Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kota Mataram

Wakil Wali Kota Mataram TGH. Mujiburrahman Pimpin Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kota Mataram

Wakil Wali Kota Mataram TGH. Mujiburrahman Pimpin Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kota Mataram

  • Diterbitkan Oleh: Bidang
  • |
  • Pada: Oct 13, 2021

Mataram - Wakil Wali Kota Mataram TGH. Mujiburrahman memimpin langsung Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah Kota Mataram untuk bulan Oktober 2021, Rabu(13/10/2021) bertempat di Ruang Kenari Kantor Wali Kota Mataram. 



Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga stabilitas harga kebutuhan bahan pokok menjelang hari besar Maulid Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada bulan Oktober, sekaligus memastikan kesiapan Kota Mataram menjaga ketersediaan bahan pangan strategis dalam rangka menghadapi event internasional World Superbike Championship (WSBK) yang akan dilaksanakan pada bulan November 2021 di Mandalika.


 

Beberapa aspek strategis pengendalian inflasi dibahas dalam rapat ini, diantaranya: aspek keterjangkauan harga, ketersediaan pasokan, kelancaran distribusi, serta komunikasi yang efektif. Pengendalian inflasi tidak hanya bertujuan menjaga ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok, tetapi juga ketersediaan barang-barang lainnya dan jasa yang berperan serta dalam mendukung sektor ekonomi. 



Pengejawantahan strategi tersebut diharapkan dapat berdampak signifikan bagi upaya pemulihan ekonomi di masa Pandemi Covid-19. 


Wakil Walikota berpesan agar instansi terkait berkoordinasi secara maksimal untuk menjamin ketersediaan stok, keterjangkauan harga serta kelancaran distribusi bahan pangan bagi warga Kota Mataram. TGH. Mujiburrahman juga menambahkan bahwa komunikasi yang selalu terjaga kepada publik merupakan faktor penting untuk mencegah tejadinya panic buying di tengah masyarakat. 



Rapat ini dilanjutkan dengan sidak ke beberapa lokasi untuk memastikan ketersediaan bahan pokok di Kota Mataram. Lokasi yang dikunjungi yaitu: Pasar Mandalika, CV Delapan-Delapan dan Lotte Grosir. (TK Diskominfo)

Share:
Tags: