Konsul Jenderal AS Puji Kenyamanan Kota Mataram

Konsul Jenderal AS Puji Kenyamanan Kota Mataram



Mataram – Konsul Jenderal Amerika Serikat di Surabaya, Chris Green, memberikan apresiasi terhadap kenyamanan dan keramahan yang ia rasakan selama berada di Kota Mataram. Hal tersebut disampaikannya saat melakukan pertemuan dengan Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana, di Ruang Pertemuan Wali Kota Mataram, Jumat (22/8/2025).


“Jalan, infrastruktur, warga, semuanya terasa nyaman,” ungkap Chris Green dalam kesempatan tersebut. Ia juga menuturkan kekagumannya terhadap kuliner khas Mataram, yang menurutnya memiliki cita rasa unik dan mencerminkan karakter masyarakatnya.


Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat. Wali Kota Mataram H. Mohan Roliskana menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Konsul Jenderal AS tersebut, sekaligus memperkenalkan kondisi geografis, sosial, dan ekonomi Kota Mataram.


“Banyak warga dari luar daerah yang datang dan mencari nafkah di Mataram. Walaupun secara geografis Mataram adalah wilayah terkecil di Provinsi NTB, tetapi posisinya menjadi episentrum perekonomian daerah,” jelas Wali Kota.


Selain itu, Wali Kota menambahkan bahwa Mataram juga dikenal dengan kekayaan budayanya. Berbagai suku dan agama hidup berdampingan secara harmonis, membentuk iklim sosial yang penuh toleransi dan saling menghormati. Kondisi ini menjadikan Mataram bukan hanya sebagai pusat ekonomi, tetapi juga sebagai contoh kota dengan kehidupan masyarakat yang inklusif, damai, dan terbuka bagi siapa saja. *(TK-Diskominfo)

Share your love

Newsletter Updates

Enter your email address below and subscribe to our newsletter